Kunjungi Pasar Tanjung Bungur, Presiden: Harga Semuanya Baik

- Redaksi

Wednesday, 3 April 2024 - 23:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

POROS, TEBO – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ketersediaan dan harga sejumlah bahan pokok yang ada di Pasar Tanjung Bungur, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, Rabu (03/04/2024). Menurut Presiden Jokowi, harga sejumlah bahan pokok di pasar tersebut cukup baik, utamanya beras.

“Ya yang paling penting harga-harga semuanya baik, utamanya ini ketemu beras di sini harganya baik,” ujar Presiden kepada awak media usai peninjauan.

Sedangkan terkait ketersediaan, Presiden juga mengatakan bahwa stok beras masih dalam kondisi yang aman. Selain itu, harga sejumlah kebutuhan pokok lainnya juga masih relatif stabil.

“Stoknya tidak ada masalah, ini tadi yang SPHP juga ada semua dari Bulog, artinya secara stok ada. Harga juga tadi saya lihat baik, sama seperti harga-harga bawang merah, bawang putih, semuanya sama seperti pasar di Merangin tadi,” tutur Presiden.

Baca Juga :  Gubernur Al Haris - Pemprov Tingkatkan Kolaborasi bersama BI Atasi Inflasi dan Stabilitas Ekonomi

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi juga sempat menyapa dan menerima ajakan swafoto dari para pedagang dan masyarakat yang hadir di Pasar Tanjung Bungur. Salah satunya adalah Wendi, pedagang beras dan telur yang mengaku tidak menyangka bisa bertemu dengan Presiden Jokowi.

“Senang sekali, kapan lagi kan ketemu sama orang nomor satu di tempat kita ini,” ucap Wendi.

Baca Juga :  Breaking News! Banjir lahar dingin Merapi, Jalan lintas Padang Bukittinggi terputus

Senada, Feri Siahaan, warga sekitar yang sengaja datang ke pasar untuk bertemu Presiden Jokowi turut menyampaikan kegembiraannya. Menurutnya, kedatangan Presiden ke Kabupaten Tebo sebagai sebuah sejarah.

“Bangga sekali, bersyukur bisa datang ke sini, memang suatu berkat bagi kami datang Bapak Presiden. Kepengin (ketemu) orang nomor satu di Indonesia, belum pernah sejarahnya presiden ke sini,” tutur Feri.

Turut mendampingi Presiden dalam kegiatan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Tebo Varial Adhi Putra.

Penulis : Red

Berita Terkait

Buyer Mesir Minati Gaharu, Aki dan Suku Cadang Kendaraan Indonesia
Dikomandoi Syahlan, Al Haris Lantik Tim Pemenangan Haris-Sani Kabupaten Tebo
DPRD KOTA SUNGAI PENUH SIDAK HARGA PANGAN JELANG HARI RAYA IDUL ADHA
Wako Ahmadi Pimpin Sidak, Pantau Harga Pangan Jelang Hari Raya Idul Adha
Jelang Idul Adha, Pemkab Kerinci Gelar Gerakan Pangan Murah dan Operasi Pasar di Balai Hiang
KBRI Kairo Resmikan Gerai Baru Ban dan Pelek Kendaraan Indonesia di Kota Madinaty Mesir
DATA TALK : Kemiskinan di Provinsi Jambi
Ahmadi Berhasil Selamatkan Perekonomian Kota Sungai Penuh, Egil : Patut Diapresiasi

Berita Terkait

Monday, 13 May 2024 - 11:41 WIB

Banjir bandang dan lahar di Sumbar, akses Padang Bukittinggi via pariaman lumpuh total

Friday, 5 April 2024 - 21:50 WIB

Breaking News! Banjir lahar dingin Merapi, Jalan lintas Padang Bukittinggi terputus

Wednesday, 3 April 2024 - 23:35 WIB

Prediksi Musim Kemarau Tahun 2024 di Indonesia

Friday, 8 March 2024 - 16:32 WIB

Banjir  Terjang sejumlah wilayah di Kota Padang, Sumatera Barat

Thursday, 8 February 2024 - 15:40 WIB

Merapi Sumbar Kembali erupsi, Pemkab Agam siaga darurat!

Monday, 5 February 2024 - 11:00 WIB

Gempa Tektonik Guncang Kepulauan Mentawai

Tuesday, 30 January 2024 - 20:39 WIB

Ini kronologis ledakan di RS Semen Padang

Tuesday, 16 January 2024 - 19:54 WIB

Kolaborasi Adirozal dan Palito Tuo Padang Panjang, Menyinari di Tengah Gempuran Bencana: Secercah haraPAN

Berita Terbaru

Politik

Josrizal Helman : Pilkada serentak 2024 Media harus Netral

Monday, 14 Oct 2024 - 12:59 WIB

Jambi

Antara MASDUKI dan DUMISAKE

Friday, 11 Oct 2024 - 13:09 WIB