DITRESKRIMUM POLDA JAMBI BEKUK PELAKU PERUSAKAN KANTOR GUBERNUR

- Redaksi

Friday, 23 February 2024 - 22:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

POROS, JAMBI  – Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jambi menangkap seorang terduga pelaku perusakan kantor Gubernur Jambi beberapa waktu lalu.

“Iya satu orang pelaku perusakan kantor Gubenur Jambi sudah kami tangkap, total ada enam orang,” kata Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jambi Kompol Muhamad Aulia Nasution di Jambi, Jumat.

Pelaku yang ditangkap itu berinisial SK warga Desa Sungai Bertam, Muaro Jambi. SK berprofesi sebagai sopir yang ikut terlibat dalam aksi unjuk rasa di halaman Kantor Gubernur Jambi pada Senin (22/1).

Baca Juga :  Sempat ditunda , kunjungan Presiden RI jokowidodo KeKerinci-Sungai penuh dibatalkan

“Pelaku ditangkap saat berada di sekitaran rumahnya,” kata dia.

Polisi telah melakukan profiling tentang para pelaku yang melakukan pelemparan ke kantor Gubernur Jambi. Polisi juga telah memberikan himbauan kepada pelaku untuk menyerahkan diri, namun tidak dihiraukan.

Selain SK, terdapat lima orang tersangka lainnya yang masih dalam proses pengejaran. Kelima orang pelaku lainnya sudah masuk daftar pencarian orang (DPO) Polda Jambi. Satu diantaranya bahkan kini melarikan diri ke pulau Jawa.

Baca Juga :  KPU RI Selesaikan rekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat nasional untuk 38 provinsi

Akibat dari perbuatannya, pelaku dikenakan pasal 170 KUHP tentang perusakan terhadap barang dengan ancaman hukuman di atas enam tahun.

Selain enam terduga pelaku pelemparan, polisi juga mendalami peran provokator atas kejadian pelemparan itu.

Sebagai informasi bahwa Polda Jambi sudah mengantongi nama seorang yang berperan sebagai provokator tersebut.

“Jelas provokator juga akan menjadi tersangka, masih pengejaran,” kata dia.

Polisi menegaskan kepada para pelaku untuk segera menyerahkan diri ke Polda Jambi.

Penulis : Red

Berita Terkait

Antara MASDUKI dan DUMISAKE
Tim Gabungan Berhasil Tangkap Pelaku Pembunuhan Sopir Travel Matnur di Musi Banyuasin
Masyarakat Kerinci Bangun Koalisi, Pertanyakan Nasib Daerah
Informasi pengobatan IDA DAYAK di Gedung Mona Pelaminan, Kab.Kerinci HOAX!!
Mardian Tesa, Putra Asal Kerinci Sukses di lantik menjadi Ketua Umum HMI Cabang Jambi
Dua Tahanan Polres kerinci yang Kabur Berhasil Ditangkap.
Update Penyelidikan Kasus Pembunuhan Matnur, Jejak CCTV Ungkap Pergerakan Terduga Pelaku Menuju Bakauheni
Pihak Kepolisian berhasil Kantongi identitas 3 pelaku perampokan dan pembunuhan terhadap Matnur

Berita Terkait

Monday, 13 May 2024 - 11:41 WIB

Banjir bandang dan lahar di Sumbar, akses Padang Bukittinggi via pariaman lumpuh total

Friday, 5 April 2024 - 21:50 WIB

Breaking News! Banjir lahar dingin Merapi, Jalan lintas Padang Bukittinggi terputus

Wednesday, 3 April 2024 - 23:35 WIB

Prediksi Musim Kemarau Tahun 2024 di Indonesia

Friday, 8 March 2024 - 16:32 WIB

Banjir  Terjang sejumlah wilayah di Kota Padang, Sumatera Barat

Thursday, 8 February 2024 - 15:40 WIB

Merapi Sumbar Kembali erupsi, Pemkab Agam siaga darurat!

Monday, 5 February 2024 - 11:00 WIB

Gempa Tektonik Guncang Kepulauan Mentawai

Tuesday, 30 January 2024 - 20:39 WIB

Ini kronologis ledakan di RS Semen Padang

Tuesday, 16 January 2024 - 19:54 WIB

Kolaborasi Adirozal dan Palito Tuo Padang Panjang, Menyinari di Tengah Gempuran Bencana: Secercah haraPAN

Berita Terbaru

Politik

Josrizal Helman : Pilkada serentak 2024 Media harus Netral

Monday, 14 Oct 2024 - 12:59 WIB

Jambi

Antara MASDUKI dan DUMISAKE

Friday, 11 Oct 2024 - 13:09 WIB